Wisata Kyoto

Review singkat tentang wisata ke Kyoto serta tips dan trik perjalanan.

Tuesday, 31 January 2017

Wisata Kuil Shinto Yang Terkenal di Kyoto

Kota Wisata Kyoto merupakan salah satu pusat paling penting dari kepercayaan Shinto. Kyoto didiami oleh lebih dari 400 kuil shinto yang tersebar diseluruh kota. Kuil dengan jumlah yang sangat banyak ini menjadikan Kota Kyoto sebagai destinasi wisata kuil shinto yang terbanyak di dunia.
Wisata Kuil Shinto Yang Terkenal di Kyoto

Salah satu kuil shinto paling terkenal ialah Fushimi Inari Taisha, yang merupakan icon tempat wisata di Kyoto yang paling terkenal. Selain Fushimi Inari Taisha terdapat beberapa kuil Shinto yang terkenal juga. Kali ini aku akan memperkenalkan kuil-kuil shinto tersebut.

Kuil Shinto Yang Wajib Dikunjungi

Walaupun kepercayaan sahabat traveller berbeda dari Shinto, namun sesampainya di Jepang ada baiknya melihat-lihat bagaimana kebudayaan agama ini berkembang. Berkeliling kuil adalah salah satu caranya. Berikut ini beberapa kuil yang jangan sampai terlewatkan: 

Fushimi Inari Taisha

Bisa dikatakan bahwa tempat ini merupakan tempat wisata wajib di Kyoto. Belum lengkap pengalaman sahabat traveller jika belum mengunjungi Fushimi Inari Taisha ketika berkeliling Kyoto.

Di Lokasi ini aktivitas untama yang bisa dilakukan ialah berjalan ke puncak bukit dan menemukan spot-spot foto unik dan menarik. Pemandangan di lokasi ini adalah satu-satunya hanya ada di Kyoto dan tak akan terlupakan.

Shimogamo Jinja 

Kuil Shimogamo Jinja adalah destinasi wisata kuil shinto yang kedua setelah Fushimi Inari. Selain terkenal karena keindahan taman di sekitar kuilnya, tempat ini juga sangat terkenal dengan festival memanahnya pada tanggal 3 Mei.
Baca Juga: Tips Wisata ke Kyoto Jepang

Yasaka Jinja

Kuil Yasaka merupakan salah satu kuil Shinto paling penting. Kuil ini berada di kawasan hiburan Gion yang terkenal. Terkadang di tempat wisata ini digelar pernikahan orang Jepang.

Diantara beragam aktivitas di kuil shinto ini, salah satu yang paling terkenal ialah festival Gion yang diadakan di lokasi ini. Silahkan cek Waktu-waktu Festival di Kyoto

Heian Jinja

Kuil Heian terkenal karena adanya gapura berukuran raksasa di depannya. Tempat ini berlokasi di dekat Kyoto Municipal Museum of Arts. 

Di dalam kuil ini terdapat taman yang hanya boleh dimasuki dengan tiket masuk khusus, taman ini sangat indah ketika musim sakura. Selain dari musim sakura tidak direkomendasikan untuk masuk ke taman. 

Kuil Shinto Yang Suasananya Damai

Travelling ke Kyoto Jepang tanpa merasakan suasana yang aman dan damai adalah sebuah kesalahan. Oleh karena itu jangan lewatkan kuil-kuil dengan suasana alam yang tenang dan damai ini:

Kamigamo Jinja

Berlokasi di bagian utara kota, kuil Kamigamo seringkali terlupakan oleh wisatawan mancanegara. Oleh karena itu tempat wisata ini menjadi sangat tenang dan suasananya damai.

Jika sahabat traveller ingin melepas kepenatan dan keramaian kota, berdiam beberapa saat untuk menikmati udara segar di sekitar Kamigamo Jinja patut untuk dicoba.

Yoshida Jinja

Kuil Yoshida Jinja terletak di gunung Yoshida. Tempat wisata ini berada di tengah-tengah gunung sehingga tidak terlalu banyak turis mancanegara yang mau berjalan kearahnya.

Kuil Yoshida menyimpan keunikannya sendiri, karena berada di gunung, kuil ini dikelilingi hutan hijau yang menyejukkan. Karena minimnya turis mancanegara yang datang tempat ini menjadi sangat sepi dan damai.

Tetapi ketika setsubun matsuri, Yoshida Jinja akan menjadi sangat penuh oleh warga lokal yang ingin menuliskan permohonan dan mencari keberuntungan. Ini menjelaskan bahwa kuil ini sangat terkenal di kalangan warga lokal Kyoto.

Itulah beberapa Wisata Kuil Shinto Yang Terkenal di Kyoto. Ketika berwisata ke Kyoto Jepang, tidak boleh melewatkan kuil Shinto, karena ini merupakan nyawa dari kepercayaan Shinto di seluruh Jepang.

Back To Top